Minggu, 29 Juli 2012

Mei Goreng Spesial

Mei Goreng Spesial, dengan menghadirkan berbagai jenis menu makanan dalam keluarga maka tak heran akan menambah selera makan pada keluarga anda. dan Informasi Terbaru yang kami berikan untuk menu masakan keluarga kali ini Mei Goreng Spesial yang cara pembuatan serta resep yang tidak sulit dicari. bagi anda yang sangat doyan dengan mei goreng berikut bisa anda simak beberapa resep dan cara pembuatan mei goreng spesial.


mei goreng spesial













Cara membuat mie goreng :
-----------------------

Bahan :

2 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
2 batang daun bawang yang sudah di iris halus
100 gram daging sapi yang sudah direbus
50 gram udang yang sudah direbus
100 gram kol, iris kecil – kecil
50 gram taoge
100 gram mie


Bumbu :

2 sdm minyak goreng
100 cc kaldu sapi
1 sd teh Garam
Merica sesuai selera
2 sdm kecap manis pedas


Hiasan :

1 irisan daun seledri
1 sdm bawang goreng


Langkah membuat mie goreng :

    * Siram mie dengan air panas kemudian tiriskan
    * Panaskan minyak pada wajan, kemudian tumis bawang dan daun bawang
    * Masukkan daging,udang tumis sebentar.
    * Masukan kol, taoge, kaldu sapi, garam, merica dan kecap, sangrai hingga semua sayuran layu.
    * Masukan semua bumbu setelah itu masukkan mie, aduk – aduk.
    * Tuangkan pada piring saji, taburi daun seledri dan bawang goreng.


Semoga resep serta cara pembuatan Mei Goreng Spesial yang kami berikan diatas dapat bermanfaat untuk anda, dan selamat untuk mencobanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar